Tak terasa, usiaku makin bertambah (makin tua saja) Hx.Hx.Hx..
satu
persatu daun-daun usia berguguran. Aku selalu mempunyai harapan yang
besar, yaitu mendapat “Kado” kedewasaan dan kualitas diri yang lebih
bagus setiap kali usiaku bertambah. Aku bersyukur kepada Allah karena
masih diberi umur yang panjang, itu artinya Aku masih punya kesempatan
untuk memperbaiki diri dan berkarya. Momen-momen usia bertambah, adalah
momen intropeksi diri. dalam geliat usia yang bertambah, fitrah
kemanusiaan kita selalu menyimpan cita-cita dasar dalam hidup, yaitu
bisa memberi manfaat bagi orang lain. Mudah-mudahan, sejauh ini, saya
sudah bisa memberikan manfaat bagi orang lain. Amin…
dan aku juga tak
lupa untuk selalu bersyukur karena punya sahabat-sahabat dan ibu saya (Yanti) yang mau
mendoakanku...
Ya bagi aku, doa sangat penting dalam hidup ini. doa
ibarat angin yang mendorong layar perahu hidupku…
Terima kasih kepada teman-teman dan ibu saya (Yanti) yang
turut mengucapkan selamat ulang tahun kepada saya dan memberikan doanya,
saya ucapkan terima kasih banyak. Puluhan bahkan ratusan kata-kata
ucapan selamat ulang tahun, baik dari Facebook, Twitter yang menghiasi
ucapan selamat tersebut. Sungguh suatu hadiah yang terindah buat saya .
Saya turut berbahagia dan terharu atas
keikhlasan anda semua memberikan ucapan selamat ulang tahun dan doa
kepada saya. Semoga Tuhan melimpahkan pula keimanan, rahmat, berkah,
kesehatan dan rejeki kepada teman-teman semua meskipun kita ada yang
belum pernah bertemu muka, semoga saya selalu ada di hati teman-teman
semua.
Tak terasa memang detik, menit, jam, hari, bulan dan
tahun seolah begitu cepat terasa, mungkin dikarenakan begitu indahnya
hidup di dunia ini. Banyak pelajaran yang telah didapat selama 18 tahun
ini, namun masih banyak kekurangan disana sini. Mudah-mudahan di tahun
yang ke 18 ini,saya bisa lebih dewasa dan tentunya bisa bermanfaat buat
diri saya dan juga orang lain, bisa menggapai semua impian yang
didambakan. #Aamiin..